Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di HP Xiaomi Dengan Mudah
Inilah 6 Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di HP Xiaomi Dengan Mudah
Sebenarnya
cara mengembalikan foto yang terhapus di
HP Xiaomi ini mudah untuk dilakukan.
Hal ini dikarenakan ponsel pintar buatan Negeri Tiongkok ini memiliki fitur
yang seringkali terlupakan oleh para pengguna Xiaomi.
Fitur
tersebut tidak lain adalah Mi Cloud, yang mana merupakan layanan yang
memungkinkan Anda untuk membackup semua file yang terdapat dalam ponsel Xiaomi
tersebut, termasuk foto dan video yang ada didalamnya.
6 Cara Mengembalikan Foto yang
Terhapus di HP Xiaomi
Fungsi
dari back up data sendiri adalah agar dapat mengembalikan data yang sudah
terhapus, baik berupa dokumen, foto atau dokumen yang terdapat dalam HP Xiaomi
tersebut. Berikut adalah cara mengembalikan foto yang tidak sengaja terhapus.
1.
Mi Cloud Xiaomi
Cara
mengembalikan foto yang terhapus di HP Xiaomi yang pertama adalah dengan menggunakan fitur Mi Cloud
Xiaomi. Fitur yang berfungsi untuk mengembalikan dokumen yang terhapus ini
seringkali dilupakan oleh para pengguna Xiaomi.
Namun,
file yang tidak terbackup tidak dapat dikembalikan. Jadi, alangkah baiknya jika
Anda sudah mengaktifkan fitur back up file supaya file yang terdapat dalam file
tersebut dapat terselamatkan jika suatu saat tidak sengaja terhapus.
Apabila
fitur ini sudah aktif, maka Anda bisa mengembalikan file dokumen yang tidak
sengaja terhapus dengan mudah. berikut adalah beberapa langkah mengembalikan
file yang hilang di Xiaomi.
·
Langkah yang
pertama adalah dengan masuk ke galeri yang telah tersedia pada semua tipe HP
Xiaomi.
· Pada bagian
pojok kanan atas terdapat menu lain yang ditunjukkan dengan ikon tiga titik,
lalu tap ikon tersebut.
· Selanjutnya
Anda akan diminta untuk memasukkan di Mi Cloud yang sebelumnya sudah Anda buat
ketika Anda membuat akun Mi Cloud.
· Langkah yang
selanjutnya adalah nanti disana akan muncul berkas file yang terdapat dalam
Trash Bin. File yang terdapat di sana nanti dapat Anda kembalikan ke galeri HP
Anda.
·
Kemudian pilih
file atau video yang hendak Anda kembalikan.
·
Lalu tap tombo
Recover.
·
Secara
otomatis foto atau video yang yang telah terhapus tersebut akan kembali di
galeri Anda.
Sebagai
catatan proses recovery tersebut Anda tidak perlu khawatir data internet Anda
akan habis, sebab di setting Mi Cloud telah tersedia pilihan backup yang hanya
terhubung dengan jaringan WiFi. Cara mengaturnya adalah dengan mengaktifkan
melalui Only Use WiFi Backup photos and Videos.
2.
Menggunakan Aplikasi Deleted Photos Recovery
Cara
mengembalikan foto yang terhapus di HP Xiaomi yang selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi Deleted
Photos Recovery. Aplikasi ini tersedia di Google Play Store sehingga Anda bisa
mengunduh secara gratis.
· Langkah yang
pertama adalah mengunduh dan memasang aplikasi Deleted Photo Recovery melalui
Google Play Store.
·
Kemudian klik
Start Recovery.
·
Langkah yang
selanjutnya adalah dengan memilih foto yang hendak Anda kembalikan.
· Kemudian Recover.
Periksalah di galeri Anda apakah foto atau video yang Anda kembalikan sudah
tersimpan di galeri ponsel ataukah belum.
3.
Menggunakan Aplikasi Restore Image atau Super Easy
Selain
dengan kedua aplikasi di atas Anda juga bisa menggunakan aplikasi Restore Image
untuk mengembalikan foto atau video yang tidak sengaja terhapus. Untuk
menggunakan aplikasi ini Anda tidak harus menggunakan ponsel yang sudah di root
meskipun menggunakan HP Xiaomi.
·
Langkah yang
pertama adalah dengan mengunduh aplikasi Restore Image yang terdapat di Google
Play Store.
·
Jika sudah
selesai terpasang Anda bisa langsung menggunakannya.
·
Pilihlah foto
atau video yang hendak Anda kembalikan di galeri ponsel.
·
Kemudian klik
Restore Image.
·
Tunggulah
hingga restore selesai
4.
Menggunakan Android Data Recovery
Aplikasi
Android Data Recovery ini merupakan sebuah perangkat lunak yang dibuat khusus
untuk memulihkan data yang telah terhapus sebelumnya. Aplikasi yang satu ini
memang terbilang canggih karena telah dilengkapi dengan algoritma pemindaian
sehingga dapat mengembalikan setiap bit data yang telah terhapus.
·
Langkah yang
pertama adalah dengan mengunduh dan memasang Xiaomi Android Data Recovery di PC
atau Komputer Anda.
·
Kemudian
jalankan perangkat tersebut jika sudah terpasang.
·
Kemudian Anda
bisa menghubungkan Xiaomi ke komputer dengan menggunakan kabel USB.
· Lalu pilih
opsi Recovery dan jangan lupa untuk memastikan Anda sudah mengaktifkan
debugging USB pada ponsel Xiaomi tersebut.
·
Kemudian pilih
jenis data yang hendak Anda kembalikan.
·
Kemudian klik
Next.
·
Jangan lupa
untuk memilih metode pemindaian yang telah disediakan Scan Deleted File atau
Scan All Files, kemudian klik Next.
·
Langkah yang
terakhir adalah menunggu proses pemindaian. Jika pemindaian selesai biasanya ditandai
dengan file yang Anda kembalikan muncul. Kemudian klik Recovery untuk menyimpan
semua di komputer Anda.
5.
Menggunakan Fitur Undeleter Recover File and Data
Cara
mengembalikan foto yang terhapus di HP Xiaomi juga dapat dilakukan dengan menggunakan fitur Undeleter
Recover File and Data. Yang mana fitur ini dapat Anda andalkan tanpa harus
menggunakan PC atau laptop. Selama HP Xiaomi Anda sudah di root terlebih
dahulu.
Aplikasi
ini memiliki dua versi, yaitu aplikasi gratis dan versi yang berbayar. Tentunya
masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Apabila Anda hanya ingin
menggunakan fitur recover saja, maka Anda dapat mengunduh aplikasi versi gratis
dengan cara sebagai berikut.
·
Langkah yang
pertama adalah dengan mengunduh dan memasang aplikasi terlebih dahulu di HP
Xiaomi Anda.
·
Kemudian
berikan izin pada aplikasi untuk mengakses root.
·
Jangan lupa
untuk memilih mode pemindaian antara Deep Scan atau Journal Scan.
·
Langkah yang
selanjutnya adalah dengan menekan klik pada pindai dan tunggulah hingga file
yang anda inginkan muncul.
·
Kemudian klik
ikon yang terletak pada bagian pojok kanan atas file untuk menyimpan file yang
sudah terhapus sebelumnya
6.
Menggunakan Google Foto
Cara
mengembalikan foto yang terhapus di HP Xiaomi yang terakhir adalah dengan menggunakan Google Foto.
Namun, bagi Anda yang ingin mengembalikan foto yang telah terhapus dengan cara
ini terdapat syarat yang harus Anda penuhi.
Syarat
tersebut adalah Anda harus memiliki aplikasi Google Foto dan kemudian melakukan
Login agar dapat mengaksesnya. Apabila Anda sudah Login maka Anda dapat
mengembalikan foto dengan sangat mudah. berikut adalah cara mengembalikan foto
dengan menggunakan Google Foto.
· Langkah yang
pertama adalah dengan membuka aplikasi Google Foto yang terdapat di HP Xiaomi
Anda.
·
Kemudian pilih
menu galeri pada bagian pojok kanan bawah.
·
Kemudian pilih
menu Sampah.
· Langkah yang
selanjutnya adalah dengan mencari foto atau video yang hendak Anda kembalikan.
·
Jika sudah
memilih, Anda bisa memilih menu Pulihkan.
·
Jika sudah
maka secara otomatis foto atau video tersebut akan kembali muncul di menu
galeri.
·
Jika proses
telah usai, maka Anda bisa melihat foto atau video di galeri Anda
Setelah mengetahui keenam cara mengembalikan foto yang terhapus di HP Xiaomi, maka Anda dapat mengembalikan foto lama yang tidak sengaja terhapus. Pastikan Anda memilih cara yang paling mudah untuk dilakukan. Itulah beberapa langkah yang bisa Anda ikuti untuk menyelesaikan masalah yakni mengembalikan foto yang terhapus di HP Xiaomi. Semoga bisa membantu menyelesaikan permasalahan Anda kali ini.